Sukses Dongkrak realisasi pembayaran Tapera "Bakuda Juara" Raih Penghargaan

Jakarta, Di akhir Juli  2024 tepat pada tanggal 29, Badan Keuangan Daerah Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kembali mendapat Penghargaan dalam menjaga realisasi pembiayaan Tapera terbesar pada Semester I Tahun 2024 berbanding Semester I Tahun 2023.

Dalam acara yang dihadiri oleh Sekretaris Jenderal Kementrian PUPR Muhammad Zainal Fatah ini mengapresiasi kerja keras serta kolaborasi Pemerintah Daerah Provinsi Bangka Belitung yang berhasil mengejawantahkan program BP Tapera secara baik. Penghargaan  yang digandeng dengan Agenda Rapat Koordinasi Nasional dalam rangka mengoptimalkan data kepesertaan Tapera ini bertujuan menghimpun dan menyediakan dana murah jangka panjang yang berkelanjutan untuk pembiayaan perumahan dalam rangka memenuhi kebutuhan rumah layak dan terjangkau bagi pesertanya. Dikesempatan yang sama dalam pembukaannya Sekjen PUPR juga memberikan insentif berupa program-program pembangunan bidan PUPR kepada Pemerintah peraih Penghargaan.

Pengharaan yang diterima oleh Plh Badan Keuangan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Rudi, SE., M.Si ini merupakan kepatuhan kita dalam merespon kebijakan pemerintah yang memudahkan kita dalam memanfaatkan Produk Tapera seperti Kredit Pemilikan Rumah (KPR), Kredit Bangun Rumah (KBR) dan Kredit Renovasi Rumah (KRR), serta tabungan beserta hasil pemupukannya yang dapat diambil ketika peserta memasuki usia pensiun. Diucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada rekan-rekan
ASN Pemprov Babel yang secara kolektif mengikuti program ini sehingga kita memperoleh penghargaan dari BP Tapera ini, semoga kita dapat memperoleh manfaat atas keberhasilan ini ungkap Rudi di sela-sela acara.

Sumber: 
Humas Bakuda
Penulis: 
Denny Kamajaya S.Sos
Fotografer: 
Tim Humas Bakuda
Editor: 
Rudi. SE., M.Si
Bidang Informasi: 
Pramas