Kepala Bakuda Yunan Helmi Paparkan Konsep Blue and Green Economic di Kanwil DJPB Babel

Kamis 22 Januari 2026 bertempat di Kantor Kanwil DJPB Provinsi Bangka Belitung Kepala Badan Keuangan Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Drs. Yunan Helmi., M.Si mewakili Gubernur Kepulauan Bangka Belitung dalam acara Diseminasi Kajian Fiskal Regional Dan Kinerja APBN.
Dalam sambutannya Kepala Bakuda menyampaikan bahwa implementasi konsep Blue dan Green Economic menjadi relevan dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
Kepala Kantor Wilayah DJPB Dr. Syukriah HG mengimbau agar Pemerintah Daerah mempercepat belanja daerah sebagai pemantik pertumbuhan ekonomi di daerah.
semoga apa yang kita diskusikan hari ini membawa perubahan signifikan dalam mempercepat pertumbuhan Bumi Serumpun Sebalai yang kita cintai

Sumber: 
Badan Keuangan Daerah Prov. Babel
Penulis: 
Denny Kamajaya
Fotografer: 
Humas DJPB
Editor: 
Pranata Humas Bakuda Prov. Babel
Bidang Informasi: 
Bakuda